Assalamualaikum Wb.Wb
Salah satu cara melepas penat sekaligus mengistirahatkan tubuh dari berbagai aktivitas, adalah tidur sehingga dapat menjadi segar kembali ketika bangun.
Namun banyak ketika bangun tidur malah badan merasa nyeri atau sakit karena posisi tidur yang kurang tepat.
Ternyata ada posisi tidur yang baik untuk kesehatan lho. Yuk intip apa saja menurut The Asian Parent.
1. Tidur miring dengan tangan ke depan.
Posisi ini baik untuk kesehatan tulang belakang, juga mengatasi masalah gangguan tidur seperti mendengkur dan sleep apnea.
Posisi ini juga disarankan bagi kamu yang bertubuh gemuk. Kondisi tangan yang ke depan, tidak akan memberi tekanan pada bagian tubuh yang lain.
Orang yang tidur miring harus membeli bantal yang cukup tebal untuk menopang kepala mereka untuk menghilangkan sebagian tekanan dari bahu.
2. Tidur dengan bantal terlalu tinggi.
Posisi ini dianggap paling baik untuk kesehatan tulang belakang dan tulang leher.
Namun, hindari menggunakan bantal yang tinggi atau menumpuk banyak bantal.
Karena posisi bantal tinggi bisa membuat leher tertekuk ke depan, selain tidak nyaman juga bisa memicu dengkuran.
3. Telentang dengan tangan terentang ke atas.
Posisi tidur ini juga baik untuk kesehatan tulang belakang atau punggung.
Letakkan bantal di bawah lengkungan tulang belakang, antara leher dan kepala. Pakailah bantal yang tidak terlalu tinggi, agar Anda juga merasa nyaman.
4. Tidur tengkurap.
Posisi tidur ini baik untuk kesehatan pencernaan, pastikan Anda bisa bernapas dengan lancar.
Jika tidur tengkurap terasa menyesakkan, sebaiknya hindari posisi ini.
Orang yang memiliki kebiasaan tidur tengkurap untuk menggunakan bantal yang lebih rata untuk mengurangi ketegangan pada leher.
Selain itu juga disarankan untuk meletakkan bantal di bawah dahi untuk mengangkat mulut dan hidung sehingga tidur dengan wajah lurus ke bawah dan menghilangkan kerutan di leher.
5. Tidur berbaring samping dengan tangan lurus badan.
Posisi ini bermanfaat mencegah naiknya asam lambung, kondisi tulang belakang yang lurus akan membuat terhindar dari keluhan sakit punggung atau leher.
Saluran napas yang lebih terbuka membuat masalah mendengkur bisa diatasi. Bagi mereka yang menderita sleep apnea, posisi ini direkomendasikan untuk dicoba.
Pastikan bantal yang dipakai tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah, sehingga posisi tulang belakang, tulang leher dan punggung berada pada posisi lurus secara horizontal.
Jika dibutuhkan, bisa menambahkan bantal di antara kedua lutut.
Demikian, 5 saran posisi tidur yang baik, semoga bermanfaat.
Jika Anda ingin bertanya lebih jauh tentang program terapi di klinik hati atau membutuhkan saran layanan terapi lainnya, Anda juga bisa berkonsultasi dengan kami secara online. Penyakit yang tidak kunjung sembuh atau ada saudara teman anda yang sedang sakit. Bisa datang kepada kami, dengan perantara Kami Insya Allah sembuh atas ijin Allah SWT.
Info Lebih Lanjut Hub : 0821 1541 1233
Kesembuhan Datang dari Allah Keselamatan dan Kepuasan Pasien Tanggung Jawab Kami
Semoga Allah memberkahi hari ini dan Allah mudahkan setiap urusan, memberikan rezeki yang halal dan baik, melapangkan hati, dan meringankan langkah kita dalam kebaikan. Dan semoga kita semua selalu dalam keadaan sehat, sabar dan bersyukur.
Sekian dan terimakasih atas waktunya
Wa'alaikumsalam Wr. Wb.
0 Komentar
Terimakasih Atas Kritik Dan Sarannya